Uluran Kasih Tim Solidaritas Peduli Kemanusiaan Jayawijaya

Kegiatan Bakti Sosila BEM UNAIM Yapis Wamena

Bakti sosial atau lebih dikenal dengan baksos  ini merupakan, suatu kegiatan wujud dari kepedulian atau rasa kemanusiaaan terhadap sesama. Dimana dengan adanya kegiatan ini kita dapat merekatkan rasa kekerabatan kita terhadap orang lain. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan manfaat bagi orang yang membutuhkan.

 

 

BEM Universitas Amal Ilmiah (UNA’IM) Yapis Wamena melalui Tim Solidaritas Peduli Kemanusiaan Jayawijaya mengadakan kegiatan bakti sosial dengan mencari dan mengumpulkan bantuan berupa dana, bahan makanan (BAMA) dan pakaian untuk bantuan korban Konflik Sosial (Perang Suku) yang terjadi pada Distrik Wouma Kabupaten Jayawijaya dan Korban Banjir di Jayapura.

Setelah Bantuan tersebut terkumpul BEM UNA’IM Yapis Wamena mengadakan distribusi bantuan tersebut kepada korban yang membutuhkan, pada hari Sabtu, 29 Januari 2022. Pukul 15.00 WIT.

 

 

BEM UNA’IM Yapis Wamena beserta teman-teman yang turut serta dalam kegiatan tersebut berharap agar bantuan yang telah di bagikan bisa meringankan beban dari para korban. (WN)

Post Terbaru